Beritaglobal.id (Maliku/Minsel – Bertempat di Kantor Desa Maliku, Kecamatan Amurang Timur, Pemerintah Desa (Pemdes) Maliku menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (MusrenbangDes). Jumat (13/01/2023).
Diawali dengan doa bersama dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan dilanjutkan menyanyikan lagu Roong Maliku.
Kegiatan MusrenbangDes dihadiri dan dibuka langsung oleh Camat Amurang Timur Vecky Sagai SE, mewakili Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel).
Vecky dalam sambutannya memberikan support dan saran agar usulan aspirasi yang akan diajukan diharapkan benar-benar untuk perkembangan desa, baik dibidang infrastruktur maupun pertanian serta hal-hal yang bisa membuat kemajuan untuk Desa Maliku.
Lebih lanjut Vecky menambahkan, Pemdes Maliku agar membentuk tim yang diambil dari tiap-tiap jaga untuk diutus dalam MusrenbangDes tingkat kecamatan bersama-sama mengawal aspirasi Masyarakat Desa Maliku.
“Semua jajaran Pemerintah Desa untuk tidak mengesampingkan tugas dan tanggungjawab sebagai aparat desa dalam melayani, mengayomi, membimbing Masyarakat Desa maliku untuk menjadikan Desa Maliku menjadi desa yang hebat dalam faktor yang positif,” tegasnya.
Diwaktu bersamaan, Hukum Tua Desa Maliku, Jemly Boyking Panda SE, dalam sambutannya menghimbau masyarakat untuk lebih bekerjasama dengan Pemerintah Desa, menjadi masyarakat yang taat dengan aturan, mengikuti anjuran-anjuran Pemerintah Desa, agar pembangunan di Desa Maliku tetap berjalan dengan lancar dan bersama-sama dengan pemerintah menjadikan Desa Maliku maju dan sejahtera.
Kegiatan Musrenbang Desa Maliku berjalan baik dengan mendapat usulan-usulan dari tiap-tiap utusan jaga. Dari semua usulan-usulan itu mendapatkan hasil 6 skala prioritas yang akan dibawah ke Musrenbang tingkat kecamatan nantinya.
ML Panda Tambayong salahsatu Tokoh Masyarakat yang hadir dalam musrenbang berharap hasil dari musrenbang dapat membuat Desa Maliku semakin baik.
Turut hadir dalam kegiatan Musrenbang Desa Maliku, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Babinsa, Perangkat Desa dan utusan dari tiap jaga.
Jurnalis: Krisye
Discussion about this post