Beritaglobal.id – Pelantikan dan pengambilan sumpah ketua komite olahraga Nasional indonesia (KONI) dan pengurus KONI Kabupaten Muratara Periode tahun 2023-2027 di gedung aula siti Rahma muara rupit Rabu (10/05/23).
Dihadiri Bupati Muratara H. Devi Suhartoni Ketua DPRD Muratara Efriyansyah S.SOS. Ketua KONI Sumsel Hendri Zainudin, Ketua KONI Muratara Maskur Nardef, beberapa OPD serta jajaran kepengurusan KONI Muratara serta tamu undangan lainya.
Pelantikan langsung oleh Ketua KONi Sumsel Hendri Zainudin, dalam penyampaiannya mengucapkan selamat atas dipantiknya kepengurusan KONI yang baru saja dilantik.
“Selamat sekali lagi kepada pengurus KONI yang baru saja dilantik, ” Katanya.
Ia juga mengucapkan terimakasih kepada kepengurusan KONI yang lama
“saya juga mengucapkan terimakasih kepada pengurus KONI yang lama,” Ucapnya.
Sementara itu Bupati Muratara H Devi Suhartoni dalam penyampaiannya juga mengucapkan selamat atas pelantikan ketua KONI yang baru
Bupati berharap semoga dengan kepengurusan KONI yang baru ini bisa mengembangkan dan menciptakan atlit-atlit yang berprestasi dimasa yang akan datang, sehingga bisa mengharumkan nama Kabupaten Muratara diajang pekan olahraga provinsi maupun Nasional.
Jurnalis: Ali Wardana
Discussion about this post