Beritaglobal.id (Pasaman/Sumbar) – Kecamatan Bonjol Kabupaten Pasaman memiliki program unggulan. yaitu Sedekah Bonjol. Program ini diinisiasi oleh Camat Bonjol, Afnita S.STP.
Camat Bonjol, Afnita S.STP, ketika diwawancara awak media menjelaskan bahwa program ini demi kemajuan Masyarakat Bonjol.
“Program sedekah Bonjol telah 3 tahun berjalan dengan donaturnya masyarakat dan perantau yang berpenghasilan lebih,” ungkapnya, Kamis (26/01/2023).
Lanjut Afnita, adapun sasaran dari Sedekah Bonjol yaitu masyarakat yang mengalami penyakit menahun tak kunjung sembuh, lansia, fakir miskin dan anak yatim.
Sedekah Bonjol ini bertujuan untuk membantu dan meringankan beban masyarakat sekaligus menjalin tali silaturahmi antara Camat, Wali Nagari dan Masyarakat.
“Alhamdulillah kegiatan ini telah saya laksanakan lebih kurang 3 tahun dan saya berharap program ini tetap berkelanjutan walaupun nanti saya tidak ditempatkan di Bonjol ini lagi.” ujarnya.
Afnita juga mengucapkan banyak terima kasih kepada donatur dan masyarakat yang bekerjasama untuk mensukseskan program Sedekah Bonjol.
Jurnalis: Yose Rizal
Kabiro Pasaman: M. Said Nasution
Discussion about this post