Beritaglobal.id (Banda Aceh) – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Aceh memperingati hari ulang tahunnya yang ke-11.
Dengan menggelar kegiatan “NasDem Bershalawat” pada 10 November 2022 pukul 20.00 WIB yang berlangsung di NasDem Tower Pango Raya, Banda Aceh.
Ketua DPW Partai NasDem Aceh Dr. Teuku Taufiqulhadi, M.Si, secara resmi membuka kegiatan ini. Dalam kesempatan ini dihadiri 500 peserta.
Peserta yang hadir ini terdiri dari Pengurus Harian DPW Partai NasDem Aceh, Dewan Pertimbangan DPW Partai NasDem Aceh, Dewan Pakar DPW Partai NasDem Aceh.
Selain itu Organisasi Badan dan Sayap DPW Partai NasDem Aceh, Pengurus DPD Partai NasDem Kota Banda Aceh dan Pengurus DPD Partai NasDem Kabupaten Aceh Besar.
“NasDem Bershalawat” akan diisi dengan Zikir yang dipimpin Abi Wahyu Mimbar, S.PdI, M.Ag (Ra’is ‘Am Dayah Darul Fikri Al-Waliyyah) dan tausiyah oleh Tgk. Masrul Aidi, Lc (Pimpinan Dayah Darul Maghfirah).
Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Aceh Dr. Teuku Taufiqulhadi, M.Si dalam kesempatan ini menyampaikan sambutannya.
Dikemukakan, melalui kegiatan “NasDem Bershalawat” ini diharapkan dapat memberikan semangat baru bagi seluruh pengurus dan kader Partai NasDem untuk memperkuat pengembangan syariat Islam di Aceh.
Sekaligus menjadi dukungan spiritual sebagai penguat bagi kerja-kerja pemenangan Partai NasDem ke depan, terutama dalam memenangkan Anies Baswedan sebagai calon presiden yang diusung oleh Partai NasDem.
Di samping itu, Dr. Teuku Taufiqulhadi, M.Si juga menekankan keutamaan Shalawat Nabi dan Zikir bagi kaum muslimin. Salah satunya adalah memperoleh syafaat atau pertolongan dari Nabi Muhammad SAW di Akhirat kelak.
Keutamaan Shalawat Nabi dan Zikir dapat mendatangkan ampunan dari Allah SWT dan menjadikan kehidupan lebih berkah, serta mendapat kemudahan dalam segala urusan ujarnya.
Disebutkan, salah satu anjuran untuk membaca Sholawat terdapat dalam Al-Qur’an QS Al-Ahzab: 56, “Sesungguhnya Allah dan Malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi.
Hai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kalian kepada Nabi.Ucapkanlah salam penghormatan kepadanya.” Sehingga dengan kegiatan “NasDem Bershalawat” ini diharapkan dapat memberikan keberkahan.
Utamanya dalam perjalanan Partai NasDem yang ke-11. Semoga ke depan Partai NasDem dapat terus memberi kontribusi dan mengawal pembangunan dan penerapan syariat Islam di Aceh,ujar Dr Teuku Tafiqulhadi.
Jurnalis : Riski
upload : redaksi
Discussion about this post